Tips Pilih Aksesoris Sesuai Figur Anda


Anting, kalung, gelang, sepatu, tas, topi, bahkan warna rambut, semua aksesoris penunjang penampilan tersebut bisa membantu secara maksimal bila dipilih dan dipakai secara proposional. Percaya atau tidak, aksesoris yang Anda kenakan sebenarnya harus melewati beberapa 'tes kelayakan' apakah pas bagi figur Anda atau tidak. Mari kita simak beberapa dari 'tes kelayakan' itu.

Postur Tubuh

Untuk yang mungil, maka Anda harus mengenakan aksesoris berukuran kecil. Aksesoris berukuran besar atau lebar hanya akan membuat Anda tampak kecil dan penampilan pun jadi tenggelam di dalamnya.

Untuk yang bertubuh sedang, pilihlah yang berukuran sedang pula. Semakin berani karakter Anda, maka semakin besar pula ukuran aksesoris yang bisa Anda pakai.

Untuk wanita dengan postur big size, maka Anda bisa mempercantik penampilan dengan aksesoris yang berukuran besar pula. Bahkan Anda bisa memilih yang sifatnya eksentrik. Aksesoris mungil hanya akan membuat Anda tampak gemuk daripada aslinya.

Warna

Untuk menopang penampilan agar tampak cool, maka hindari pewarnaan rambut dengan warna merah. Anda bisa melengkapi penampilan dengan nada warna biru, abu-abu, atau putih. Untuk perhiasan, disarankan yang berwarna atau terbuat dari perak.

Namun, untuk tampil hangat, maka spray rambut Anda dengan warna emas, merah, chesnut, pirang, atau cokelat dan permanis penampilan dengan kesan warna kuning, cokelat, merah, oranye, atau beige. Perhiasan yang bisa Anda pakai tentu saja yang berwarna emas.

Panjang

Jika leher Anda panjang, maka pilih kalung yang pendek dan anting yang berjuntai-juntai. Ini akan membuat leher Anda tampak lebih pendek dan terlihat proposional dengan bagian wajah. Sedangkan jika Anda memiliki potongan leher pendek, maka pilihlah kalung dengan rantai panjang dan anting yang tak terlalu panjang/ berjuntai.

Bentuk

Jika wajah berbentuk kurva, maka pilihlah perhiasan dengan bentuk oval, lingkaran, persegi, atau kerang. Namun, jika potongan wajah kaku atau kurus, maka pilih yang bentuknya geometris, persegi, persegi panjang, dan bersiku-siku.

Jika Anda sudah mengetahui beberapa trik memilih aksesoris di atas, maka tak ada salahnya jika mulai sekarang Anda lebih selektif saat berbelanja perhiasan. Lagipula, tips ini juga bisa dipakai sebagai panduan saat Anda hendak menghadiahi kado istimewa, aksesoris cantik untuk sahabat Anda.

0 ^ KoMenTaR ^:

Posting Komentar

Silahkan komentar teman" jika ada kritik maupun saran, terima kasih ya :)

BuyBlogReviews.com

Chat Me ^__^




My ProFiL

Foto saya
Owner Tk. Yhoophii Palembang dan seorang mahasiswi di STIE MDP jurusan Akuntansi ^^

FoLLoW mE^^

SPonSoRed bY:

 

Copyright © 2008 Green Scrapbook Diary Designed by SimplyWP | Made free by Scrapbooking Software | Bloggerized by Ipiet Notez

"