Inilah Rahasia Bentuk Kaki Lebih Seksi


Sepatu olahraga

VIVAnews - Siapapun pasti ingin memiliki bentuk kaki yang indah dan berstruktur kuat. Nah, seperti bagian tubuh lain, untuk membentuk kaki menjadi lebih indah dan seksi dibutuhkan latihan tertentu.

Latihan untuk kaki cukup mudah dilakukan dan Anda bisa melakukannya pada pagi hari ataupun malam menjelang tidur. Berikut langkah-langkahnya.

- Toe grip : Sebelum melakukannya gunakan kaus kaki berbahan lembut. Ambil posisi berdiri kemudian biarkan jari-jari kaki Anda bergerak berusaha mencengkram lantai tahan selama 10 detik. Lalu angkat jari kaki ke atas, tahan juga selama 10 detik. Lakukan dalam lima kali hitungan. Latihan ini untuk memperkuat jari-jari kaki dan menyeimbangkan otot kaki.

- Toe extension : Lilit semua lima jari kaki Anda dengan selembar kain elastis. Lalu kembangkan kaki Anda seolah-olah ingin lepas dari lilitan. Saat kaki mengembang tahan selama 5 detik. Kembali ke posisi normal dan lakukan lagi sebanyak 5 kali. Latihan ini bertujuan untuk menguatkan otot dan tulang-tulang pada kaki.

- Calf raise : Berdirilah dengan satu kaki, tangan di pinggang, kemudian angkat kaki ke ke depan. Jika Anda belum bisa seimbang, berpeganglah pada kursi atau benda lain untuk menyangga. Saat kaki diatas tahan selama 10 detik. Lakukan sebanyak 10 kali. Saat mengangkat kaki, rasakan gerakan otot-otot betis. Latihan ini bisa memperkuat otot betis dan meningkatkan keseimbangan kaki Anda.

- Calf stretch : Duduklah di lantai dengan satu kaki melipat ke dalam dan satu kaki keluar. Lalu, lingkarkan handuk kecil di telapak kaki Anda. Tarik handuk tersebut, hingga terasa sedikit tegang di kaki dan betis Anda. Tahan selama 10 detik, dan lakukan sebanyak 5 kali pada masing-masing kaki. Latihan ini bisa membuat otot-otot sekitar kaki menjadi lebih kencang.

0 ^ KoMenTaR ^:

Posting Komentar

Silahkan komentar teman" jika ada kritik maupun saran, terima kasih ya :)

BuyBlogReviews.com

Chat Me ^__^




My ProFiL

Foto saya
Owner Tk. Yhoophii Palembang dan seorang mahasiswi di STIE MDP jurusan Akuntansi ^^

FoLLoW mE^^

SPonSoRed bY:

 

Copyright © 2008 Green Scrapbook Diary Designed by SimplyWP | Made free by Scrapbooking Software | Bloggerized by Ipiet Notez

"